Tuesday, January 2, 2018

DAFTAR PEMAIN INDONESIA YANG BERMAIN DI LUAR NEGERI

Setelah Andik Vermansyah habis masa kontraknya dengan Selangor FA, sekarang ada 2 pemain muda berbakat asal Indonesia yang ingin di boyong oleh Tim Asal Malaysia ini.

Mereka adalah Evan Dimas Sudarmono Eks Kapten Timnas Indonesia U-19 dan Ilham Udin Armayn yang juga eks Timnas Indonesia U-19. Evan Dimas Dan Ilham Udin sukses membawa Timnas U-19 Juara Piala AFF dan Bhayangkara FC Juara Liga 1 Gojek Traveloka musim 2017.

Evan Dimas dan Ilham Udin Armayn menambah jumlah pemain Indonesia yang berlaga di luar negeri.

9 pemain tercatat sedang di kontrak Tim asal Malaysia, Thailand, Qatar, Dan Belanda

1. Evan Dimas Sudarmono Selangor FA

    Evan Dimas Darmono lahir di Surabaya, 13 Maret 1995; umur 22 tahun adalah pemain sepak bola berkebangsaan Indonesia yang bermain pada posisi gelandang. Evan Dimas sukses membawa Timnas Indonesia U-19 menjuarai Kejuaraan Remaja U-19 AFF 2013 dengan mengalahkan Vietnam di partai puncak. Evan Dimas merupakan talenta terbaik yang dimiliki Indonesia karena memiliki tendangan bebas yang sangat akurat dan mematikan. Sehingga Indonesia beruntung bisa memiliki gelandang yang mengidolakan Andreas Iniesta ini.

2. Ilham Udin Armayn Selangor FA

    Ilham Udin Armayn lahir di Desa Lelei, Kabupaten Ternate, Maluku Utara, 10 Mei 1996; umur 21 tahun adalah seorang pemain sepak bola Indonesia. Saat ini, ia bermain di klub Bhayangkara Surabaya United.

Ilham Udin Armayn adalah remaja asal Maluku Utara, lahir di Desa Lelei, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara. Sejak duduk di bangku SMP, Ilham sudah dilatih menjadi pemain sepak bola, sepeninggal almarhum ayahnya Udin Armayn, Ilham diasuh oleh pamannya Safrin yang memasukkannya ke Sekolah Sepak Bola (SSB) Tunas Gamalama di bawah asuhan Hani Koja, dan kemudian Ilham dipindahkan oleh sang paman ke Sekolah (Diklat) Ragunan di Jakarta.

Ilham juga merupakan cucu dari Thaib Armaiyn yang pernah menjabat Gubernur Maluku Utara periode 2002-2007 dan 2008-2013.

3. Terens Puhiri Port FC

    Terens Owang Puhiri lahir di Jayapura, Indonesia, 13 Oktober 1996; umur 21 tahun merupakan pemain sepak bola Indonesia yang kini bermain untuk Pusamania Borneo F.C.


Namanya mulai dikenal di tahun 2008, ketika SSB Numbay Star menjadi juara Liga Danone lokal Papua setelah mengandaskan Emsyk dan berangkat ke Jakarta. Di Jakarta, Terens dan kawan-kawan hanya sampai ke babak semi-final saja dan kalah melawan perwakilan Jawa Tengah. Namun setidaknya Terens terpilih menjadi pemain terbaik dan menjadi topskor dengan torehan lima gol

4. Ryuji Utomo PTT Rayong

    Ryuji Utomo Prabowo (lahir di Jakarta, Indonesia, 1 Juli 1995; umur 22 tahun) merupakan pemain berbakat asal Indonesia yang merupakan blasteran ibu yang berdarah Jepang (ibu Yukiko Hayano) dan ayahnya yang berasal dari Jawa. Neneknya berasal dari Jepang. Ryuji sempat menjalani trial di klub Jepang Jubilo Iwata, bersama Gavin Kwan Adsit dan Syamsir Alam. sebelum akhirnya bermain untuk Mitra Kutai Kartanegara.


Saat ini, ia bermain untuk Arema Cronus.

5. Andri syahputra Al-Gharafa
6. Syaffrizal Mursalin Al-Ahli
7. Ezra Walian Almere City
8. Jhonny Van Beukering Masv Arnheim
9. Ruben Wuarbanaran Germania Groesbeek

No comments:

Post a Comment

Powered By Blogger